FIFA Buka Suara Soal Kondisi Rumput JIS

Comment
X
Share

POSKOTA.TV- FIFA akhirnya buka suara terkait kondisi Stadion Si Jalak Harupat dan rumput Jakarta International Stadium (JIS) yang dinilai buruk.
Banyak kritikan pedas dari masyarakat terkait kondisi rumput JIS saat menggelar pertandingan Grup C dan Grup E di Piala Dunia U-17 2023.
Disebut-sebut rumput stadion yang terletak di Sunter, Jakarta Utara, itu saat ini tidak lebih bagus dari sebelumnya.

Kritikan kedua terjadi untuk Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Stadion Si Jalak Harupat rusak akibat hujan deras yang mengguyur pertandingan saat menggelar laga D dan F.
Bahkan, saat pertandingan Jepang Vs Polandia, laga itu sempat berhenti 15 menit karena hujan deras dan petir.

Meskipun akhirnya, pertandingan tetap berjalan hingga selesai.
Apa yang terjadi dalam Piala Dunia U-17 2023 mengundang FIFA untuk memberikan komentarnya.
Dalam rilis yang diterima BolaSport.com, Selasa (14/11/2023), FIFA menilai empat venue di Piala Dunia U-17 2023 telah naik level ke taraf yang diharapkan.

Seperti diketahui, selain JIS dan Stadion Si Jalak Harupat, ada Stadion Manahan (Solo) dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya) yang juga dipakai untuk menggelar pertandingan di Piala Dunia U-17 2023.
Stadion Manahan menggelar pertandingan Grup B dan Stadion Gelora Bung Tomo sebagai venue laga-laga Grup A.

FIFA menuliskan bahwa semua lapangan tempat berlatih 24 tim juga dalam kualitas baik.
Pencapaian ini tak lepas dari arahan dan dukungan tim manajemen lapangan FIFA yang selalu memastikan kondisi terbaik lapangan disetiap penyelenggaraan pertandingan.
“Venue-venue pertandingan ini akan menjadi tempat bagi 52 laga yang akan berlangsung hanya dalam kurun waktu tiga minggu ke depan.”(admin)

Read Also

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *